Megabintang Barcelona, Lionel Messi, menyelamatkan timnya dari kekalahan dalam laga Villareal vs Barcelona pada pekan ke-30 La Liga di Stadion de la Ceramica, Selasa (2/4/2019) atau Rabu dini hari WIB. Laga tersebut berakhir dengan skor 4-4. Lionel Messi sempat dibangkucadangkan, sebelum akhirnya dimasukan pada menit ke-61 dan menggagalkan "comeback" sensasional tuan rumah. Tampil di kandang lawan, Barca terlihat sempat diprediksi menang mudah saat unggul cepat 2-0 di awal laga. Coutinho membawa Barca unggul saat laga baru berjalan 12 menit, disusul gol Malcom pada menit ke-16. Walau demikian, tuan rumah sempat memperkecil kedudukan melalui gol Samuel Chukwueze pada menit ke-23. Skor 2-1 untuk Barca bertahan hingga jeda istirahat. Memasuki babak kedua, Villareal menyamakan kedudukan melalui gol Karl Toko Ekambi pada menit ke-50Tuan rumah berbalik unggul melalui gol Vicente Iborra pada menit ke-62. Guna menambah daya gedor, pelatih Barca, Ernesto Valverde sempat memasukan Ivan Rakitic dan Carlos Alena pada menit ke-73 untuk menggantikan Sergio Busquets dan Arthur. Namun upaya tersebut tak membuahkan hasil. Justru Vilareal yang berhasil memperbesar keunggulan melalui pemain yang baru masuk, Carlos Bacca pada menit ke-80. Tertinggal dua gol tak mematahkan semangat pemain Barca. Mereka terus menggempur pertahanan Villareal. Di tengah gempuran Barca, pemain Villareal, Alvaro Gonzalez sempat dikartu merah wasit pada menit ke-88. Keluarnya Gonzalez menjadi awal petaka Barca. Barca akhirnya selamat dari kekalahan melalui gol Messi dan Luis Suarez pada penghujung laga.
Susunan pemain Villareal Vs Barcelona :
Villareal:
1-Sergio Asenjo;
3-Alvaro Gonzalez,
4-Ramiro Funes Mori,
6-Victor Ruiz; 2-Mario Gaspar,
28-Manu Morlanes (Santiago Caseres 63'),
10-Vicente Iborra, 16-Alfonso Pedraza;
30-Samuel Chukwueze (Daniele Bonera 87'),
17-Karl Toko Ekambi (Carlos Bacca 74'),
19-Santi Cazorla Pelatih: Javier Calleja Barcelona:
1-Marc-Andre Ter Stegen;
20-Sergi Roberto,
23-Samuel Umtiti,
15-Clement Lenglet,
18-Jordi Alba;
22-Arturo Vidal,
5-Sergio Busquets (Ivan Rakitic 73'),
8-Arthur (Carles Alena 73');
14-Malcom,
9-Luis Suarez,
7-Philippe Coutinho (Lionel Messi 61')
Barcelona:
1-Marc-Andre Ter Stegen;
20-Sergi Roberto,
23-Samuel Umtiti,
15-Clement Lenglet,
18-Jordi Alba;
22-Arturo Vidal,
5-Sergio Busquets (Ivan Rakitic 73'),
8-Arthur (Carles Alena 73');
14-Malcom,
9-Luis Suarez,
7-Philippe Coutinho (Lionel Messi 61')
Tidak ada komentar:
Posting Komentar